JAKARTA – SM Network AC Milan memetik kemenangan ketika bertandang ke Sardegna Arena, markas Cagliari dalam lanjutan Serie A, Sabtu 11 Januari 2020 malam WIB. Tim tamu membungkus tiga angka usai menang 2-0.
Gol pada pertandingan ini baru tercipta di babak kedua. Milan membuka keunggulan lewat Rafael Leao pada menit 46. Zlatan Ibrahimovic tak ingin ketinggalan dengan golnya pada menit 64.
Di usia yang sudah memasuki 38 tahun, Ibrahimovic sempat diragukan apakah bisa bermain maksimal untuk Milan. Tapi siapa sangka, dia sanggup mencetak gol dan bermain selama 90 menit.
Dikatakan Ibrahimovic, pelatih Milan, Stefano Pioli sempat bertanya begitu turun minum. Apakah striker asal Swedia tersebut sanggup untuk melanjutkan permainan di babak kedua.
“Saya merasa baik. Pelatih memikirkan usia dan melihat apakah saya perlu istirahat, tetapi tidak ada masalah. Pikiran saya masih tajam, dan tubuh harus mengikuti,” ujar Ibrahimovic, dikutip dari Football Italia.
Pioli menerapkan formasi 4-4-2 pada pertandingan ini. Ibrahimovic diduetkan dengan Leao, lalu sisi sayap ditempati oleh Samu Castillejo dan Hakan Calhanoglu.
Terapan Pioli ini bisa dibilang sukses. Dijelaskan Ibrahimovic, sudah sepekan belakangan mereka memainkan skema tersebut di dalam latihan sehingga semua berjalan baik.
“Kami bermain dengan dua striker dan dua pemain saya untuk menekan. Semuanya berjalan dengan baik. Kami sudah menerapkannya sepanjang pekan ini,” tuturnya.
Meski sudah membawa Milan menang dan menyumbangkan gol, tapi Ibrahimovic enggan berpuas diri. Masih harus bekerja keras agar tim kembali ke jalur positif.
Saat ini Milan menempati urutan delapan klasemen sementara dengan raihan 25 poin dari 19 pertandingan. Namun, posisi itu masih bisa berubah, karena di bawahnya ada Napoli, Torino, dan Bologna yang baru memainkan 24 laga.
(Viva/Kim)